"Saya tidak pernah bikin akun Twitter. Tapi nanti mungkin saya akan bikin, chief," akunya kepada detikINET, Senin (27/10/2014).
Dalam pengamatan detikINET, setidaknya ada dua akun Twitter yang mengatasnamakan Rudiantara, yakni @RudiantaraID dan @Rudiantara_ID. Namun ternyata, kedua akun itu bukan milik Rudiantara.
Seperti diketahui, sebelum jabatan Menkominfo diemban Rudiantara, pendahulunya Tifatul Sembiring sangat aktif di Twitter.
RA, panggilan akrabnya, tidak menutup kemungkinan akan melakukan hal serupa agar masyarakat bisa mendapatkan informasi langsung darinya.
Sumber : detikinet
0 Response to "Akun Twitter Rudiantara, Menkominfo Yang Baru Ternyata Palsu"
Posting Komentar